Ramadhan day 17
0Hari kamis udah direncanain mau pergi sebentar kepusat perbelanjaan (biasalah mau lebaran hehehehe) tetapi rencana tinggal rencana setelah mendapat sms dari seorang pasien (sebelumnya ada sms pasien juga tapi bisalah agak sorean) berhubung dia mau pasang kawat gigi, dan berarti hari ini ada janji beberapa pasien takut gak kuat karna lagi puasa dan dipraktek kerja sendiri gak da perawat, akhirnya saya membatalkan diri untuk pergi toh mungkin bisa dihari lain mementingkan kepentingan umum di atas kepentingan pribadi...ceileee...hehehe
Ok, janji pasien pertama jam 2 siang, pas pukul 14:00 WIB pasien mendarat dengan manisnya didepan praktek, tp sayang sungguh disayangkan mati lampu pula alias listrik padam dari jam 13:30 WIB.....huhuhuh....dan sampai jam 15:00 WIB pasien menunggu hidupnya lampu tapi apalah daya lampu tak menyala-nyala juga. Akhirnya dilakukanlah pencetakan gigi RA-RB saja dan pasien pun pulang, pemasangan pun ditunda. Kita hanya bisa.berencana Allahlah yang menentuka.
Ramadhan day 16
0Ramadhan day 15
0Pas separuh perjalanan sudah dilewati di bulan ramadhan ini. Sekarang memasuki malam ke 16 ramadhan. Ceramah pak ustadz mengenai 4 ciri-ciri manusia takwa, sesuai dengan hurufnya ta kaf waw alif. Jika salah satunya sudah termasuk ciri-ciri dari kita insyaAllah kita termasuk manusia bertakwa. Yang pertama ta, takwa artinya menjalankan seluruh perintah-perintah Allah dan menjauhi seluruh larangan Allah. Yang kedua qanaah artinya berpikiran positif atas segala kejadian-kejadian yang terjadi dan bersyukur atas ketetapan Allah baik itu nikmat maupun musibah yang terjadi atas izin Allah. Yang ketiga wara'..wara' disini artinya saya kurang begitu pas, tapi pak ustad bilang orang tersebut sangat menjaga yang syubhat dan makruh apalagi yang haram, sangat sulit untuk menemukan orang seperti ini. Yang keempat adalah ikhsan yang artinya berbeda dengan ihsan. Kalau ihsan artinya berbuat kebaikan/baik sedangkan ikhsan artinya dekat kepada Allah tapi tidak bersentuhan jauh tapi tidak berjarak. Semoga kita termasuk dalam salah satunya..aminnnn
Ramadhan day 14
0Di malam ke 15 ramadhan ni tak dapat tarawih di mesjid..huhuh...sungguh sayang rasanya satu hari ni, gara-garanya gak ada tidur lagi setelah jam 3, abis tahajud, tadarusan, siap2 buwt sahur dan abis subuh tak ada tidur lagi, maksudnya ingin mengikuti sunah nabi tak tidur setelah subuh, dan karena hari selasa ini giliran jaga di rs jadi gak da waktu buat tidur siang.
Sesampai dirumah sore dan itupun ada janji juga dengan pasien alhasil kepala jadi berat dan mata panda. Pelajaran hari ni gapapa tidur setelah subuh...hihihi
Ramadhan day 13
1Pasien ANEH Yang jelas sebelum puasa, tepatnya tanggal berapa gak tau juga yang jelas hari kamis atau hari selasa. Seorang pasien datang ke poli gigi dengan keluhan gigi sakit saat menyikat gigi. Setelah melihat keadaan rongga mulutnya tak ada kelainan yang berarti. Rongga mulut dalam keadaan bersih, tidak ada karang gigi, gigi pasien tidak ada juga yang resesi dan pasien tidak merokok. Yang jelas saya bingung dan merasa aneh ada apa dengan pasien ini, apalah yang harus saya lakukan sebagai seorang dokter gigi yang baru 2 tahun menyandang gelar dokter gigi dengan minim pengalaman. Setelah menganamnesa lebih lanjut, diketahuilah pasien baru-baru ini telah diskaling di bangkok. Alhasil... saya resepkan saja analgetik diminum kalau sakit. Sewaktu berkonsultasi pasien gak mau dipanggil pak, dengan alasan belum menikah (eee....ketimbang saya panggil ibu...hayolaahhh) dan diakhir kunjungan dia meminta no hape tanpa basa-basi, langsung aja saya kasikan dan akhirnya sms gak penting pun mendarat di hape saya, karna sms diabaikan diteleponlah berulang kali tapi saya pikir lebih baik diabaikan saja...hihihih
Buat teman sejawat berhati-hatilah dalam memberikan no hape pada pasien anda.
Ramadhan day 12
0Ramadhan day 11
0Ramadhan ke 11 kali pertama ada pasien yang minta exo (baca:cabut gigi), sebenarnya gak kali pertama juga sihh, ada beberapa tapi pasien inilah yang jadi dilakukan peng-exoan ;P hihi Pasien datang kerumah sakit pukul 09.15 WIB bersama cucunya (alah gak penting....hihihi) dalam keadaan puasa ternyata....saya pikir non muslim....maaff ibu..huhuhu :'(.....
Dari poli umum kemudian berobat ke poli gigi mengeluhkan gigi P2 atas kanannya goyang sakit saat makan....jadi dia berkeinginan giginya di almarhumkan hehehe.... Akhirnya setelah bernegosiasi dengan si ibunya, diputuskan untuk meng-almarhumkan si gigi yg udah goyang2 (mobiliti 2) walaupun sebaiknya gigi di cabut saat tak puasa namun karna siibu memaksa saya tak kuasa....hahah (kok jadi lebay gini hahaha ;P)
Setelah tekanan darah diperiksa 110/70 mmHg yang ternyata tekanan darah masih dalam batas normal...sehingga pencabutan pun dilakukan dan pasien pulang dengan senang ^_^
Ramadhan day 10
0Adapun keutamaan 10 hari kedua bulan ramadhan seperti yang disebutkan dalam hadis Abu Hurairah Radhiyallahu Anhu, Rasulullah SAW bersabda "awal ramadhan adalah rahmah, pertengahan maghfirah dan akhir itsqunminannar (pembebasan dari api neraka)". Maka pada hari kedua 10 ramadhan Allah akan membukakan pintu maghfirah atau ampunan yang seluas-luasnya.
Maka dari itu marilah kita perbanyak istighfar mohon ampunan kepada Allah SWT, perbanyaklah berdoa dan sholat malam agar kita dapat memperoleh maghfirah Nya sehingga di bulan syawal nanti kita benar-benar kembali fitri seperti bayi yang baru lahir...Aminn ya Rabbal'alaminn ^_^
Ramadhan day 9
0Hujan tak nenyurutkan langkah kaki kami untuk shalat tarawih berjamaah di mesjid. Dengan berteduhkan payung, kami pun berangkat menuju mesjid yang jaraknya tak begitu jauh dari rumah, hanya memerlukan waktu 2-3 menit dengan berjalan kaki. Alhamdulillah hujan yang mengguyur kota medan tak menghalangi langkah jamaah mesjid untuk tarawih berjamaah yang sangat sayang untuk dilewatkan mumpung bulan ramadhan cuman sekali setahun loooo....hehehe
Ceramah hari ni mengenai dzikrul maut atau mengingat kematian. Iiiiii.....seram pulaa judulnya....huhuhu...gak ngerti juga kenapa akhir-akhir ini sering dihadapkan dengan materi seperti ini, tapi tak apalah toh mengingat kematian bagian dari ibadah dan yang ternyata kata pak ustad mengingat kematian itu hukumnya sunah. Meminta kematian itu hukumnya haram dan mempersiapkan diri untuk kematian itu adalah sebaik-baiknya hidup. Setiap yang bernyawa pasti akan merasakan kematian, tidak ada yang tau kapan ajal akan menjemput dan tak ada yang bisa menjamin berapa lama lagi dia kita hidup di dunia ini, semua berada dalam kuasaNya dalam gengganmanNya tinggal kitalah yang mempersiapkan diri kita selama hidup ini dalam kebaikan dan perbaikan. Amalan ataupun kebaikan sebesar biji zarah pun akan dicatat konon lagi keburukan sebesar debu pun akan disaksikan Allah yang mahakuasa, oleh karena itu marilah kita bermohon kepada Allah agar di sisa umur ini kita dapat terus melakukan kebaikan dan kebaikan dan berharap agar diampunilah dosa-dosa kita sehingga di yaumil akhir nanti kita dapat menerima catatan amal kebaikan kita dengan tangan kanan...Aminn ya Rabal'alaminnn.
Ramadhan day 8
0Menyelesaikan membaca ke 3 buku inspiratif dibawah...
thanks buat teman2 atas hadiah bukunya ya ^_^
Ramadhan day 7
0Ramadhan di Eropa tahun ini berpuasa 20 jam
Warga muslim yang tinggal di Eropa dan yang lebih dekat ke lingkaran kutub utara tahun ini berpuasa selama lebih dari 20 jam sementara muslim di indonesia berpuasa ramadhan sekitar 13 jam setiap harinya.
Negara-negara eropa seperti Swedia, Norwegia dan Finlandia matahari terbenam hampir tiga jam lebih lama dari biasanya sehingga negara Eropa lebih banyak bertemu siang.
Selain itu berpuasa di negara Eropa dengan penduduk mayoritas non muslim memiliki banyak tantangan, selain melihat banyak orang bersliweran makan di siang hari di sini juga memiliki tantangan tersendiri bagi pemuda muslim yang akan banyak di suguhi pemandangan yang "terbuka" apalagi di musim panas.
Tantangan yang besar, akan mendapatkan ganjaran yang besar pula dari Allah SWT..
so masih maukah kita meninggalkan puasa, melihat keadaan kaum muslimin di eropa yang memiliki banyak tantangan tapi mereka tetap istiqomah dalam menjalankannya?????
Ramadhan day 6
0Imam Al Qhazali mengatakan , mereka yang selamat dalam ramadhan adalah mereka yang berada dalam kategori khususul khusus atau al Khawwas, yaitu mereka yang menjaga hati, mata, lisan tangan dari maksiat.
Imam Al Qhozali mengelompokkan orang yang berpuasa dalam 3 (tiga ) kategori :
Pertama : Kelompok orang awam yaitu kelompok orang yang dalam berpuasa tidak lebih dari sekedar menahan lapar , haus dan tidak mampu menahan syahwatnya.
Kedua adalah kelompok orang yang berpuasa selain menahan lapar , haus dan mampu menahan syahwatnya juga mampu menjaga lisan, mata, telinga, hidung dan anggota tubuh lainnya dari segala perbuatan maksiat dan sia-sia.
Ketiga adalah mereka yang berada dalam ketegori khususul khusus atau Al Khawwas, yaitu mereka tidak saja mampu menjaga telinga, mata, lisan, tangan dan kaki serta anggota tubuh lainnya dari segala yang menjurus pada maksiat kepada Allah namun mereka juga mampu menjaga hatinya dari selain Allah.
Nah. masuk ke dalam kategori manakah kita. pertama, kedua atau ketiga???
Marilah kita introspeksi diri kita masing-masing, mumpung masih di ramadhan ke-6.
Semoga kita tidak termasuk kedalam kelompok orang-orang yang merugi yang hanya mendapat lapar dan haus saja pada puasanya.
Ramadhan day 5
0“Ini adalah suatu yang ditetapkan Allah ke atas anak-anak perempuan Adam, maka tunaikanlah apa yang ditunaikan oleh orang yang melakukan haji kecuali janganlah kamu bertawaf di Baitullah sehinggalah kamu telah mandi (suci dari haid)”. (Riwayat Muslim)
“Telah merasai kemanisan iman barangsiapa yang ridha dengan Allah sebagai Tuhan, dan dengan Islam sebagai deen, dan dengan Muhammad sebagai nabi dan rasul.”(Riwayat Muslim)Seorang muslimah yang dalam keadaan haid sebenarnya masih bisa melakukan amalan-amalan selama bulan ramadhan seperi berzikir, bersedekah, bershalawat kepada Rasul SAW,mendengarkan bacaan Al-quran dan membaca buku-buku bermanfaat dan menyediakan bukaan bagi orang-orang yang berpuasa.
Rasulullah SAW bersabda :
“Barangsiapa yang memberi makan orang yang berpuasa, dia akan mendapat pahala sepertinya, dan tidak akan mengurangkan pahala orang yang berpuasa sedikitpun”(Riwayat Tarmizi).Ada baiknya sebelum kedatangan waktu haid anda, perbanyaklah amalan-amalan ibadah anda, karena Allah tetap memberikan pahala amalan-amalan bagi orang-orang yang terhalang untuk beribadah karena masa haid.
Rasulullah SAW bersabda :
"Sekiranya seorang hamba muslim sakit atau bermusafir, (tetap) ditulis baginya apa yang dahulunya dia lakukan ketika dia sehat dan bermukim" (Riwayat Al-Bukhari dan Al-Baihaqi).Sumber :
http://cahaya-pertama.blogspot.com/2011/08/amalan-untuk-muslimah-yang-didatangi.html
http://www.bisosial.com/2013/02/makalah-menunda-haid-dalam-pelaksanaan.html
Ramadhan day 4
0Ramadhan day 3
0Ceramah tarawih di malam ramadhan ke 4 kali ni sungguh bagus sekali buat perenungan kita semua, mengenai syukur dan birulwalidain. Sudah sebandingkah perwujudan syukur kita kepada Allah melalui ibadah-ibadah yang kita kerjakan dengan nikmat Allah yang begitu melimpah-ruahnya membanjiri kehidupan kita. Dari bangun tidur hingga tidur lagi Allah sudah melimpahkan nikmat yang begitu besarnya kepada kita, dari nikmat sehat sampai nikmat iman dan islam, udara untuk bernafas makanan, minuman yang telah tersedia dan banyak lagi nikmat-nikmat lainnya yang tak mungkin kita sebut satu persatu disini.
Yang kedua mengenai birulwalidain. Sudahkah kita berbakti kepada kedua orang tua kita??? yang telah membesarkan dan mendidik kita. Sungguh besar peranan kedua orang tua kita sampai kita bisa seperti sekarang ini. Apalagi ibu kita yang selama 9 bulan 10 hari telah mengandung kita dan merawat kita sampai-sampai waktu tidur mereka pun dikorbankan dengan suara tangisan kita.
Sudahkah kita berbakti kepada kedua orang tua kita??? Yang menyekolahkan kita sampai kita bisa seperti sekarang ini, rela mengobarkan waktu, tenaga bahkan sejumlah uang yang jumlahnya tidak sedikit untuk membiayai kita sampai bisa lulus diperguruan tinggi.
Sungguh terlalu bila kita hanya memandang sebelah mata peran kedua orang tua kita, tidak lagi kita mencurahkan waktu dan kasih sayang kita kepada mereka. Bilapun kita memberi sejumlah materi, waktu dan kasih sayang kita kepada mereka selama hidup itupun tidak dapat membalas jasa kebaikan-kebaikan yang telah mereka berikan kepada kita. Seperti pada zaman Rasulullah SAW ada seorang sahabat yang rela menggendong ibunya dari mekah ke madinah demi memenuhi permintaan ibunya untuk tawaf di mekah. Jadi seorang sahabat nabi itu bertanya kepada Rasulullah SAW apakah yang dilakukannya itu dapat membalas seluruh kebaikan ibunya terhadapnya. Maka Rasulullah SAW pun menjawab "tidak". Sesungguhnya kebaikanmu itu tidak dapat membalas jasa ibumu selama ini walaupun engkau bolak-balik sepuluh kali mekah-madinah. Sungguh ternyata besar sekali pengorbanan ibu kita terhadap kita, sampai tak ada apapun yang bisa membalasnya. Bila orang tua kita masih hidup syukurilah masih ada waktu kita untuk berbakti kepadanya, membahagiakan mereka, membuat mereka bangga karena memiliki kita sebagai anaknya. Bila mereka sudah tiada doakanlah agar amal ibadah mereka diterima di sisi Allah SWT dan dilapangkan kuburnya...Aminnnnn ^_^
love you ma pa :*
Ramadhan day 2
0Pasien ada 10 orang dengan rincian 8 premed 2 tindakan..alhamdulillah tidak begitu menguras tenaga dan puasa bisa lancar jaya dilaksanakan....heheheh
Berhubung karena bulan ramadhan, pulang lebih awal satu jam jadi sampai rumah pun jadi lebih awal...lebih hemat sejam...heheh...dan aktivitas pergigian pun dilanjutkan dirumah dengan pasien cabut gigi susu anak-anak yang sangat kooperatif #andaipasiencoasspedodulusepertidiasemua :'(...Alhamdulillah pekerjaan hari ni well done dan target ibadah juga well done cuman tilawah yg agak molor tapi masih bisa dikejar insyaALlah heheh ^_^
Berita yang mengejutkan sekaligus mendebarkan datang dari broadcast message teman2 saya. Sepulang dari sholat taraweh dimesjid ada 6 BBM new messages, tanpa berpikir panjang lagi saya pun membuka new messages tersebut dan didapatlah kabar lapas tanjung gusta di gaperta ujung terbakar dan ratusan tahanan melarikan diri. Jarak antara rumah dan lapas kira2 memakan waktu 20 menitan bukan jarang yg jauh dan juga tak begitu dekat, tapi tetap harus waspada. Takut, bingung, antara percaya dan tidak percaya dengan berita yang saya baca, kalaupun hoax kenapa bisa berbarengan gini, sepertinya memang kejadian ini benar dan untuk memastikan saya pun menghidupkan tv. Dan terdapatlah di channel metro tv gambar lapas terbakar, Astaghfiruullah, Innalillahiwainnaillaihiraji'un ternyata memang benar berita itu, kontan saja saya langsung membroadcast ulang pesan tadi keseluruh teman-teman BBM saya. Dan langsung mendapat balasan dari teman-teman. "Anggun hati2, tutup pintu bagus2, jendela..kan agak dekat tu dari rumah anggun" "Anggun hati2 daerah langkat, apalagi belawan" Alhasil makin deg2an dan semakin mencekam saja keadaan di medan ni.. but thanks for advice my friend, tetap waspada dan berdoa, hari baik, bulan baik insyaAllah semua baik-baik saja. Ya Allah dekatkanlah hamba dengan orang-orang baik dan jauhkanlah hamba dengan orang-orang yang ingin berbuat jahat dengan hamba.. Aminnnn ya Allah :'(
Berita selengkapnya bisa dilihat disini
Ramadhan day 1
0Target, target dan target ^_^
Target bulan ramadhan tahun ini gak muluk-muluk kok..cuman khatam qur'an 30 juz, tarawehan, solat duha n tahajud min 4 rakaat, sunat rawatib, sedekah tiap hari....
Smoga bisa terlaksana.... Aminnnn
Hari pertama puasa jatuh pada tanggal 10 juli 2013 hari rabu, yang berarti off sehari dari dunia pergigian di pagi hari tapi tetap on di sore hari lhoo (baca: praktek sore)...hehehe ;P #demisegerobakberlian
Praktek sore selama ramadhan sampe jam 18.00 WIB aja ya diluar dr itu bs sms dulu dokter giginya..hihihi Alhamdulillah puasa pertama seharian dirumah, tilawah lancar, solat rawatib jalan..duha jg langgeng..taraweh di mesjid jamaahan....fabbi'aialaairobbikumatukadzibann...semoga bisa selalu istiqomah ya Allah until the end of ramadhann...Aminnnnn
Takjil
Berhubung hari ini off dari rs... ada kesempatan untuk buat bukaan puassa/ takjil sendiri di rumah. Adapun masakan favorite keluarga kami adalah pie isi sayuran...yg kebetulan yang sedang dibuat macaroni chesse pie....hmmm yummmmii :9
Mie sapi bakso Agak aneh memang mendengar namanya...hahaha...harusnya tu mie ayam...tapi apalah daya, berhubung yang dihubung2kan tak terhubung-hubung, jadi.... #ehhh dahla gak usah dibahas :P Agaknya dipuasa pertama ni terlalu bersemangat dalam hal urusan perut....hihihi...
My 26
0Semoga di umur yang ke 26 tahun ni doa dari teman-teman sekalian dikabulkan, dapat menyandang status yang baru di tahun ini insyaAllah. Dan doa-doa yang sama buat kalian ya. Thankss so much
Rumput tetangga tak selamanya lebih hijau
0"Rumput tetangga nampak lebih hijau" setidaknya itulah ungkapan yang menunjukkan seseorang mempunyai nikmat yang lebih dari diri kita sendiri. Tapi percayalah Allah memberikan rezeki kepada kita tiada putus2nya. Lihat saja setiap bangun bagi kita adalah orang yg paling beruntung kalau kita mau mentafakuri nikmat Allah. Ada kasur, guling bahkan selimut yang nyaman yang begitu setia menemani kita tidur, banyak sekali saudara2 kita yang kurang beruntung yg bahkan rumah saja mereka tidak punya, kalaupun punya banyak yang tidak layak. Setiap pagi kita disuguhi sarapan yang dibuat ibu kita atau istri kita. Alhamdulillah, bukankah itu salah satu nikmat Allah yg wajib kita syukuri. Belum lagi nikmat penglihatan, pendengaran nikmat sehat dan lainnya. Kalau kita mau menghitung2 nikmat Allah tidak akan sanggup, bahkan air laut kita jadikan tinta untuk menuliskan nikmat-nikmat Allah pun tak kan bisa.
Saya punya seorang pasien, sebut saja namanya dewi. Dia seorang dosen disalah satu perguruan tinggi negeri di medan, seorang dekan di fakultas perguruan tinggi swasta sudah S2 dan sedang mengambil S3. Mempunyai sebuah bisnis yang cukup maju. Kalau dilihat apa yang kurang dari dirinya, punya rumah sendiri, mobil mewah, anak-anak yg mungkin menurut saya dapat dibanggakan #karena jadi pasien saya juga...heheheh.. terbersit dalam fikiran sungguh senanglahh menjadi dirinya.
Dan belakangan barulah di ketahui kalo pasien saya itu seorang single parent. Bukanlah mudah untuk menjadi seorang single parent yang kesibukan si pasien ini kalo syahrini bilang "cetar membahana" haahahah belum lagi si anak yg di umur2nya masih membutuhkan perhatian extra.
Kemudian ada lagi seorang sejawat yang nenurut saya cukup sukses dalam kariernya. Cantik, berbakat dan sukses di usia muda mungkin kata2 inilah yg dapat mendeskripsikan dirinya. PNS udah, praktek sore ramainya bukan main, bahkan sampai larut malam dan kabarnya sekarang sudah punya klinik sendiri. Tetapi ditengah kesibukannya ternyata dia mengalami kegagalan pernikahan sampai 3x, astaghfirullah......
Dari cerita di atas dapatlah kita simpulkan ternyata tak selamanya mendung itu kelabu #eh :P hahahah...tak selamanya rumput tetangga lebih hijau. Anggapan diri kita seringnya kehidupan seseorang itu lebih bahagia dari kita, padahal belum tentu demikian. Syukurilah nikmat yg telah Allah anugerahkan kepada kita. Syukurilah yang sedikit maka Allah akan berlipat2 menambah nikmatNya dan apabila kita kufur ingatlah bahwa sesungguhnya azab Allah itu sangatlah pedih.
Nahh pilihh mana kawan syukurr atau kufur ^_^
My Anniversary
2Kalau mau flashback 2 tahun yang lalu, pagi hari perasaan masi campur aduk gak karuan. Nilai ujian di konservasi, nilai terakhir yang belum keluar. Ingat sekali waktu itu di hari sabtu masa2 di klinik orto, dan agak siangan dikit keluarlah nilai yang ditunggu2, gak jelek2 amat. Alhamdulillah dpt B+ heheheheh
Jadi lengkaplah sudah kbahagiaan dihari ulangtahun ke-24 pd tanggal 24 juni waktu tu. Sungguh besar anugerah yang Allah berikan, kado terindah buat saya sekaligus buat kedua orangtua saya yang telah berhasil mendidik dan membesarkan saya sampai bisa menjadi seorang dokter gigi. LOVE YOU MA PA ^_^
Dan undangan pun mulai berdatangan
0Memang tak dipungkiri lagi umur dah lebih dari cukup untuk menyempurnakan setengah dien ini yaitu dengan menikahh...tak sedikit pertanyaan2 pun berdatangan dari teman, sanak saudara, sejawat, kerabat tapi saya hanya bisa menjawab doakan saja yaa..insyaAllah kalian diundang...hahaha..
Undangan pun mulai berdatangan dari teman-teman SD SMP SMA bahkan teman kuliaah...tak sedikit dari mereka yang sekarang sudah mempunyai 1, 2 bahkan terakhir kontak ada yg sudah punya 3 anak...wowww subhanallahh....
How bout meee???? hahaha....Allah is the best planer lahh
Bukanlah mencari dia yang sempurna tetapi mencari imam yang akan membimbing menuju ridha Allah sekaligus teman sepanjang hidup tempat berbagi suka dan duka. Dalam sebuah hadis Rasulullah Saw menegaskan bahwa orang yg beruntung dalam peenikahannya adalah yang mengutamakan agama. Dalam sebuah hadis juga Rasullullah Saw menjelaskan ada 4 hal yang menyebabkan seorang wanita dinikahi yaitu kecantikan, keturunan, kekayaan dan agama. Tetapi pilihlah yang baik agamanya maka engkau akan bahagia. Tak berbeda dengan memilih suami, pilihlah agama yg baik maka insyaAllah akan berkahlah pernikahan itu.
Sampai pada suatu hari saya menerima undangan dari rumah sakit dan saya pun tak mengenal dr siapa undangan ini...hahaha...dalam undangan disebutkan kepada drg. Anggun / suami..dalam hati lucu bercampur gelii rasanya membaca "suami" siapa pula suaminya....hahahah...
Tapi anggap aja sebagai doa...aminnnn ^_^
Hellloww my blog
0Dah lama bener gk nge-blog...postingan terakhir bulan mei 2012....hahahah....long-long time a goo :P
Baiklaahh kt mulai aja ngeblognya dipertengahan tahun 2013 nii